Pantun Saling Menghargai Sesama Insan

Menghargai sesama merupakan budi pekerti luhur. Banyak nasehat orang tua tentang menghargai sesama.

Dengan menghargai hidup akan lebih damai. Dengan menghargai kita akan merasakan nikmatnya kebersamaan.

pantun untuk menghargai perbedaan

Adab Untuk Menghargai

Baju lama dalam bilasan,
pergi ke kota membeli sedan.
Siapa yang bisa menjaga lisan,
akan selamat seluruh badan.

Pengantin duduk dekat penghulu,
dalam cinta pengantin bertemu.
Sebelum bicara pikir dahulu,
itulah tanda bijak jiwamu.

Pak tanah membawa cangkul,
cangkul mahal dari Garut.
Hendaknya sabar dalam bergaul,
nafsu amarah jangan diturut.


Pantun Menghargai Perbedaan

Belang badan anak rusa,
namun indah si bola mata.
Berbeda pendapat itu biasa,
jangan sampai silang sengketa.

Keras memang si batu karang,
anak siapa rambutnya pirang.
Menuduh orang jangan sembarang,
selidiki dahulu hingga terang.

Pergi jauh ke Kota Serang,
banyak petani di pesawahan.
Kalau berbicara di depan orang,
cegah dari menyinggung perasaan.

pg.01.00.10
Next Post Previous Post