75 Pantun Motivasi Kerja Keras Hidup Sukses

Kata orang kerja keras adalah uang untuk membayar kesuksesan. Oleh karena itu setiap kita seharusnya memiliki etos kerja yang tinggi.

Seperti orang Jepang yang menganggap kerja adalah sebuah kehormatan. Semakin tinggi etos kerja seseorang maka semakin terhormat kehidupannya.

Dan setiap orang juga memiliki motivasi di dalam kerja. Sebagian orang motivasi kerjanya adalah untuk menggapai cita-citanya .

Entah itu untuk memiliki kekayaan, membahagiakan keluarga, ataupun agar bisa menolong orang lain.

Kita bukan bahagia karena mendapatkan sesuatu lewat. Justru di dalam kerja itu kita mendapatkan kebahagiaan.

Kita harus memiliki motivasi yang kuat dalam bekerja. Orang yang memiliki motivasi kerja akan semangat di dalam hidupnya.

Kadang-kadang kita juga perlu memberikan pantun semangat ini untuk suami tercinta. Agar beliau bekerja dengan penuh semangat dan kembali untuk keluarga.

1. Selamat Bekerja Sayang


Mari kita ucapkan dengan mengucapkan selamat bekerja untuk orang yang kita cintai.

Di dalam ucapan ini terkandung doa. Semoga kerja tersebut menjadi berkah. Dan dia yang bekerja selalu dalam keselamatan.



Layang-layang terbang melayang
Senang hati dari pagi.
Sayang sayang seribu kali sayang
Kekasih Hati segera pergi.

Pagi bukan sembarang pagi
Waktu terindah berjalan kaki.
Pergi bukan sembarang pergi
Pergi jauh mencari rezeki.

Mangga kweni di tepi rawa
istana megah punya Sang Raja.
Dari sini hati ku berdoa
Semoga kau slamat dalam kerja.

Tuan raja pergi ke rawa
Burung tekukur Indah suara.
Awali kerja dengan doa
akhiri dengan bersyukur padanya.

Ada lalat di atas meja
Lalat terbang di atas kepala.
Luruskan niat dalam bekerja
supaya kerja mendapat pahala

Kacang tanah tolong bawakan
Hutan bakau dalam pandangan.
Dari rumah kami doakan
agar engkau dalam perlindungan

Sangat wangi bunga Seroja
Bunga Seroja dari Selatan.
Hati-hati dalam bekerja
Utamakan keselamatan



Kayu Gelam kayu meranti
Ada tembakau di Pulau Bali.
Di sini kami semua menanti
Sampai engkau pulang kembali.

Jalan-jalan ke kota Mekah
Banyak domba di dekat lembah.
Semoga kerja kita mendapat berkah
supaya hidup semakin indah.

Padi digiling menjadi beras
malam gelap Nyalakan Pelita.
Mari kita bekerja keras
Untuk menggapai cita-cita.

Air hujan di daun talas
Biji jagung dimakan unggas.
Jauhi segenap sifat malas
Supaya cita-cita tergapai lekas.

Burung bernyanyi di pojok dahan
Turun sebentar mematuk ketan.
Jauhi niat bermegah-megahan
karena itu jalannya setan.

Batu Gunung berbongkah-bokah
Air mengalir ke tempat rendah.
Bekerja itu mencari nafkah
Supaya hidup terasa indah.

Hidup memang harus dimotivasi. Seperti terangkum dalam pantun motivasi agar hidup makin semangat.

Yuk kita sambung lagi pantunnya.

2. Berangkat Pagi Penuh Semangat

Bangun pagi hari. Bahkan subuh sudah bangun. Ketika bangun pagi-pagi maka semangat hidup pun akan terbit seperti matahari. Tetapi kalau pagi hari sudah malas-malasan maka seharian pun bisa malas. Nantinya rezeki pun malas datang kepada kita.


Perahu Layar telah berlabuh
Batang kelapa jatuh dan rubuh.
Telah datang waktu subuh
mari bangun Jangan mengeluh.

Nelayan setelah melempar jangkar
Lalu sarapan telur dadar.
Suara adzan telah terdengar
Tanda hari akan beredar.

Kelelawar di dalam gua
Ada tupay pandai memanjat.
Buka hari dengan berdoa
Kepada-Nya kita bermunajat.

Makan sate hangat-hangat
Turun hujan lebat-lebat.
Pagi-pagi penuh semangat
Tantangan Hidup semakin hebat.

Putri cantik akan menikah
menikahnya di hari raya.
Di pagi hari penuh berkah
mari bekerja dengan bahagia.

Dalam sawah tumbuh Semanggi
Enak dimasak dengan teri.
berangkat kerja pagi pagi
niat nafkahi untuk anak istri.

Jagung tua dijadikan bibit
Hendak ditanam di tepi hutan
Jika mentari Sudah terbit
tandanya Masih Ada Kesempatan.

Ular sanca suka melilit
Melilit kuat di ujung dahan.
hidup ini tidaklah sulit
jika kita dekat dengan Tuhan.

Sakit gigi sakit kaki
Melihat burung burung tekukur.
setiap hari banyak rezeki
Jangan lupa untuk bersyukur.

Anak siapa tidur mendengkur
Gadis mencuci di dekat Sumur.
barangsiapa banyak bersyukur
Niscaya hidupnya akan Makmur.

Pulau Jawa tanahnya subur
Luas sawah hendak diukur.
Siapa yang sering kufur
lama-lama hidupnya tersungkur.

3. Akhiri Usaha Dengan Alhamdulillah


Sebagai Muslim kita harus bekerja keras. Kita harus memiliki etos kerja yang sangat tinggi. Motivasi kerja kita adalah untuk menafkahi keluarga, menghindarkan diri dari meminta-minta, agar bisa bersedekah, dan cita-cita luhur lainnya.

Bekerja adalah sebuah sebab dari kesuksesan. Allah Maha Adil. Siapa yang berusaha pastilah dia mendapatkan. Kuncinya pada ketekunan dan kesabaran.

Setelah kita seharian berusaha, maka kita tutup dengan ucapan Alhamdulillah.

Keras besi keras baja,
hancur sudah buah pepaya
Walau letih badan bekerja
dalam hati rasa bahagia.

Menangkap ikan dengan jala
Bukittinggi jalan berongga.
Semoga kerja kita dapat pahala
baik di dunia di akhirat juga.

Pagi hari makan ketupat
Diberi santan dari kelapa.
Berapapun rezeki yang didapat
bersyukur kepadanya jangan dilupa.

Mana ujung mana pangkal
Tali kecil untuk mengukur.
Berangkat kerja dengan tawakal
Pulang bekerja kita bersyukur.

Lelah kaki mendaki bukit
Anting-anting bagaikan lebah.
Walau rezeki terlihat sedikit
yang penting kita mendapat berkah.

Apa gunanya batu bata
Untuk melempar si anak kera.
Apa gunanya banyak harta
kalau hatinya selalu sengsara.

Menari menanam pohon pepaya
Untuk dikirim ke pulau Jawa.
Lebih baik kaya raya
ditambah dengan kita bertaqwa.

Seharian kita bekerja
akhiri dengan Alhamdulillah.


4. Aku Bukan Anak Orang Kaya

Toko besi toko baja
Sungai Musi tempat buaya.
Mengapa aku tekun bekerja
Aku bukan anak orang kaya.

Jari manis tempatnya cincin
Ikan berenang di dalam kolam.
Begini nasib orang yang miskin
Harus bekerja siang dan malam.

Naik kuda pakai pelana
Sapi bunting lambat jalannya
Walaupun hidup sederhana
Yang penting hatinya selalu bahagia.

Panas-panas minum blewah
Sawah kering tanahnya pecah.
Bekerja bukan untuk mewah
Tapi untuk memberi nafkah.


5. Ucapan Semoga Sukses

Kalau kita melihat orang lain bekerja, jangan lupa mendoakannya. Berikan ucapan kepadanya semoga sukses selalu!


Burung terbang di udara
Hinggap sebentar di pohon maja.
Kepada saudara-saudara
saya ucapkan selamat bekerja.

Jalan-jalan ke Kamboja
Gadis manis memakai kebaya.
Selamat pagi selamat bekerja
sama anda tambah kaya raya.

Kalau sudah makan pepaya
Jangan buang isi bijinya.
Kalau sudah kaya raya
tolong jangan lupa saya.

Tidur malam pakai kelambu
Perahu datang dari hulu.
Selamat pagi ibu-ibu
Semoga semuanya sukses selalu.

Sakit kaki panjat kelapa
Jenderal Soedirman bergerilya.
Selamat pagi bapak-bapak
Selamat bekerja selamat berkarya.

6. Ucapan Motivasi Kerja Lembur

Kadang kita harus bekerja keras untuk mendapatkan income yang lebih. Termasuk bekerja lembur. Walaupun harus berangkat di waktu libur, walaupun harus berangkat di waktu malam, dan melebihi 8 jam. Semuanya dilakukan supaya bisa Mendapatkan banyak uang.

Sekedar untuk membeli, Pampers, Ataupun membeli semangkok bakso.

Yuk kita membuat pantun untuk memotivasi dia yang sedang kerja lembur.


Kain kotor dikibaskan
Mata Mengantuk di waktu malam.
Berat hati untuk melepaskan
engkau bekerja hingga malam.

Ada paku di dalam peti
Burung terbang jauh melayang.
Disini aku selalu menanti
kehadiran abang yang ku sayang.

Ambil kerang jauh ke tepi
Anak bermain dengan manja.
Untuk orang yang ada di hati
Kuucapkan selamat bekerja.

Malam hari Datang tamu
Jauh sekali dari Maluku.
Doaku selalu menyertaimu
semua engkau selamat selalu.

Pergi ke pasar membeli loyang
kue manis di atas talam.
Untuk orang yang aku sayang
Selamat lembur sampai malam.

Kangen pedih karena luka
menangis juga si anak manja.
Jangan Sedih jangan berduka
walau harus lembur bekerja.

Sungguh indah dipandang mata
Tuan Putri berbaju merah.
Semoga tercapai cita-cita
masa depan yang lebih cerah.

Sungguh sejuk kebun anggur
tumbuh di tanah yang sangat subur.
Maju terus pantang mundur
kita bekerja sampai lembur.

Kue ketan di atas meja
Naik atap memakai tangga.
Kalau badan letih bekerja
dapat uang senang juga.

Perahu pergi untuk berlayar
Sore hari perahu pulang.
Bekerja itu cara membayar
Masa depan cerah gemilang.

Beli ubi di buat bubur
Kota Malang kota yang indah.
Semangat ya kerja lembur
pulang-pulang kuberi hadiah.


7. Pantang Menyerah


Kerja keras harus disertai dengan sikap pantang menyerah. Berikut ini merupakan pantun tentang kerja keras dan pantang menyerah.

Ikan bandeng banyak duri
Kalau digoreng harum wangi.
Kerja keras setiap hari
sampai sukses dalam hidup ini.

Walau hujan turun basah
Langit mendung kini merah.
walau hidup masih susah
bekerja terus pantang menyerah.

Langit senja warnanya merah
pohon bambu terbelah-belah.
Siapa yang mudah menyerah
tentu dia akan kalah.

Pantai biru berbatu Cadas
Pohon randu berbuah kapas.
yuk kita kerja keras
supaya bisa beli beras.

Kota Brebes Kota Bawang
Kain baru dari benang.
Walau sedang kurang uang
yang penting hatinya senang.

8. Berjuang Dengan Gigih

Bekerja keras berarti harus berjuang dengan sangat gigih. Kesuksesan membutuhkan kegigihan.

Di bawah ini merupakan pantun tentang kegigihan.

Sungguh segar kebun anggur
mata mengantuk sampai tertidur.
Pantang menyerah tanpa mundur
Walau harus mati hancur lebur.

Timur Barat semua arah
memandang laut sejauh mata.
Pantang mundur pantang menyerah
sebelum tercapai cita-cita

Alam Desa sangat Asri
ibu-ibu duduk di depan.
Siapa yang tekun hari ini
Akan sukses di masa depan.

Menulis surat dengan pena
Dari kampung seorang pengelana
Tak peduli banyak yang menghina
Yang penting rezeki halal semua.

Hujan deras di Tanah rawa
rumah kecil dari bata.
Kerja keras dan berdoa
Insyaallah tercapai cita-cita.

Bawa nasi di dalam rantang
Rantang kecil ada kuahnya.
Berangkat pagi pulang petang
Niscaya akan berhasil jua.



Pantun Motivasi Belajar Siswa

Siswa memerlukan Motivasi agar mereka rajin belajar. Supaya mereka belajar dengan tekun dan dia. Untuk itu seorang tua bisa memotivasi mereka untuk belajar. Baca pantunnya...


Pantun Motivasi Cinta

Ada pula seseorang yang semangatnya turun karena masa. Orang seperti itu juga perlu motivasi. Supaya Bangkit dari keterpurukan. Baca pantunnya di sini...


Pantun Motivasi Semangat Ujian

Pernah juga kan kamu susah ketika menghadapi ujian sekolah? Jangan Menyerah. Kita harus semangat menempuh uji. Baca pantun motivasi ujian.


Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url