Buatlah pantun tentang hak dan kewajiban sebagai warga masyarakat

Buatlah pantun tentang hak dan kewajiban sebagai warga masyarakat!

Jawab

Di bawah ini merupakan contoh pantun tentang hak dan kewajiban sebagai warga masyarakat.


1.

Banyak orang memakai batik,

Batik bergambar pohon kelapa.

Jadilah warga yang baik

Membayar pajak jangan dilupa


2.

Ikan emas banyak sepeti,

Dari desa menuju kota.

Ayo kita kerja bakti,

Membersihkan lingkungan kita.


3.

Sungguh harum bunga melati,

Lebih harum mangga kweni.

Mari saling menghormati

Agar hidup dalam harmoni.


4.

Hari Senin upacara bendera,

Tanda cinta pada negara.

Jika ingin hidup sejahtera

Tunaikan hak kewajiban harus setara


5.

Duduk berdua di tengah taman,

Melihat kolam berisi ikan.

Kita berhak hidup nyaman

Tapi kewajiban jangan dilupakan


6.

Kalau lapar hendaklah makan,

Makan nangka makan sirsak.

Fasilitas umum boleh digunakan

Tapi tolong jaga jangan dirusak


7.

Hari lebaran banyak ketupat,

Opor nya tumpah basahi kain.

Boleh kita berpendapat,

Namun hormati pendapat yang lain


8.

Tubuh burung amat lah ringan,

Burung perkutut lahirnya kembar.

Kita berhak mendapat penerangan

Tapi tagihan listrik tolong dibayar.


Itulah beberapa contoh pantun tentang hak dan kewajiban sebagai warga masyarakat.


Semoga membantu kamu.





Next Post Previous Post
1 Comments
  • Al
    Al 1 November 2022 pukul 17.24

    Terimakasih banyak ini sangat membantu

Add Comment
comment url