12 Pantun Cintaku Hanya Untukmu Ini, Romantis Bingits

Mukadimah: Cinta itu indah. Dan begitulah yang dirasakan orang yang pertama kali jatuh cinta.

Indahnya kadang tak bisa diungkapkan. Tetapi ada yang lebih indah dari jatuh cinta.


Yakni mencintai. Karena mencintai perlu energi besar.

Kamu harus sabar, tekun, telaten, menerima, memberi, dan memelihara cinta itu.

Dan jika waktunya tiba, dialah yang akan tertawan oleh kebaikanmu.

Inilah dia beberapa pantun tentang cintaku hanya untukmu.


Cintaku Hanya Untukmu


Aku punya bunga melati,
Bunga melati wangi harumnya.
Aku punya satu hati,
Dalam hati ada cinta.

Ikan gabus ikan betutu,
Dimasak hendak ada tamu.
Cintaku hanya satu,
Cinta sejati hanya untukmu.

Beribu-ribu buah manggis,
Hanya satu manis rasanya.
Beribu-ribu gadis yang manis,
Hanya kamu yang kucinta.

Beribu-ribu buah duren,
Hanya satu berwarna belang.
Beribu-ribu cowok keren,
Pilihanku kamu seorang.


Kupersembahkan Cintaku Untukmu


Pinta bukan sembarang pinta,
Pinta raja pada putrinya.
Cinta bukan sembarang cinta,
Cinta sejati tiada habisnya.

Alangkah indah tepi telaga,
Pandang luas aduh nikmatnya.
Rela berkorban jiwa dan raga,
Agar engkau mendapat bahagia.

Petang hari meminum jamu,
Jamu pahit dari pulau Jawa.
Tak ada yang kupersembahkan padamu,
Hanya sebongkah cinta di lubuk jiwa.

Keliling kota naik delman,
Hingga senja langit temaram.
Cinta laksana bunga di taman,
Mesti dirawat mesti disiram.

Baca juga:
Pantun Cinta Dunia Akhirat
Pantun Cinta Jarak Jauh


Apapun Kau Adanya, Kuterima


Jangan kumbang ke pohon sagu,
Kumbang bersarang di pohon k’lapa.
Jangan bimbang jangan ragu
Kalau kau cinta nyatakan saja.

Kalau naik banyak lintah,
Baik masuk ke dalam rumah.
Kalau benar engkau cinta,
Pasti aku akan menerima.

Bukan kota bukan desa,
Hanya kampung yang tertata.
Bukan harta bukan kaya,
Karena akhlakmu aku jatuh cinta.

Bilik bambu bilik papan,
Turun anak bermain layang.
Usah dicemaskan masa depan,
Setia diriku dalam berjuang.

Itu dia beberapa pantun yang romantis. Keromantisan bukan hanya memberi bunga. Bukan pula memberi puisi cinta.

Romantis bisa tumbuh saat dua sejoli sama-sama berjuang membangun masa depan. Itulah cinta. (29/4/20).
Next Post Previous Post